King Nanga Meminta Inspektorat dan DPMD Agar Segera Turun Langsung Untuk Cek Proyek Rambat Beton di Desa Cibarani yang Diduga Tidak Sesuai Spek


 

Lebak, Catatanfaktanews – King Naga meminta Inspektorat Lebak dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) agar segara turun langsung untuk mengecek lokasi rabat beton Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) proyek pembangunan rabat beton di Desa Cibarani, Kecamatan Cirinten, Kabupaten Lebak-Banten.

Pasalnya proyek tersebut diduga tidak sesuai spek dan dikerjakan asal-asalan kwalitas pembangunan sangat diragukan,

Menurut King Naga proyek rabat beton ini harus di pertanyakan Rancangan Anggaran Belanja (RAB) nya oleh pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) dan Inspektorat, karena saya menduga kuat dalam pelaksanaan pembangunan di Desa Cibarani ini sangat menghawatirkan jika dilihat dari ukuran ketebalan jalan sangat tipis dan berdebu, pungkasnya.

Lanjut King Naga memaparkan hasil investigasi tim dilokasi menemukan jalan yang baru saja dibangun namun sudah terlihat nampak jelas rambat beton sudah mengalami cacat retak dan pudar, maka jika ini di labrak nanti jadi kebiasaan buruk terhadap citra desa, publik menilai desa tersebut gagal dalam mengelola keuangan desa dan terkesan hanya menghambur-hamburkan anggaran, tegasnya
King Naga pada Kamis (19/9/2024).

Masih King Naga, “Dalam waktu dekat saya akan bersurat ke PJ Bupati dan DPMD untuk melakukan audensi, kenapa saya bersikeras melakukan sosial kontrol, karena saya sangat menjaga citra desa agar cepat tumbuh dan berkembang jauh dari dugaan penyelewengan dana yang dititipkan di Desa,” pungkas King Naga.

Sementara Kabid DPMD Parman ketika dikonfirmasi oleh awak media mengatakan, “Sedang proses dipanggil sesuai instruksi dari pak PJ Bupati” melalui Kabid DPMD Parman.

Dikonfirmasi Camat Cirinten, Udin Muhidin s.Ip.M.Si melalui via WhatsApp’nya, namun tidak menjawab padahal WhatsApp’nya ceklis dua, sampai berita di terbitkan.

Jurnalis : Ambon / Redaksi CFN.

Berita Terkait

Top