Kalapas dan Ketua DWP Lapas Tabanan Hadiri Acara Pengantar Tugas Kadivpas dan Ketua PIPAS Bali

Tabanan, Catatanfaktanews – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan ditemani Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lapas Tabanan hadiri acara Pengantar Tugas Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Bali, Putu Murdiana serta Ketua Paguyuban Ibu-ibu Pemasyarakatan (Pipas) Bali, Ny. Rini Putu, Jum’at (17/01).
Pengantar tugas ini sendiri menyusul telah dilantiknya Kadivpas Kanwil Ditjenpas Bali sebagai Kepala Kanwil (Kakanwil) Ditjenpas Kalimantan Tengah (Kalteng). Pada kegiatan pengantar ini turut hadir seluruh Kepala Unit Pelaksana Tugas (UPT) Pemasyarakatan dan Ketua DWP di Lingkungan Kanwil Ditjenpas Bali.
Kepala Lapas (Kalapas) Tabanan, Muhamad Kameily ditemui disela-sela kegiatan mengucapkan selamat atas pelantikan yang diterima oleh pak Kadiv. “Saya mewakili keluarga besar Lapas Tabanan mengucapkan selamat atas pelantikan pak Kadiv yang sekarang telah resmi menjadi Kakanwil Ditjenpas Kalteng. Kami tentunya sangat merasakan kehilangan sosok pimpinan yang tegas dan mengayomi namun demikian promosi ini tentunya merupakan bukti bahwa kerja keras dan prestasi bapak Kakanwil sangat diapresiasi Pimpinan pusat,” ucapnya.
Di kesempatan yang sama, Ny. Susi Kameily juga mengucapkan selamat kepada Ketua Pipas Bali, Ny. Rini Putu. “Selama dibawah pimpinan Ibu Rini Putu, Pipas Bali banyak mengalami perubahan yang sangat positif. Kami dari DWP Lapas Tabanan berdoa semoga Ibu Rini Putu beserta bapak Kakanwil selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan,” harapnya.
Sementara itu, Putu Murdiana dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemasyarakatan Bali yang telah bersama-sama bahu membahu membawa citra baik Pemasyarakatan. “Luar biasa apa yang telah kita raih bersama-sama selam kurang lebih satu setengah tahun kebersamaan kita. Saya ucapkan terima kasih atas kerja sama yang telah kita bangun dan mohon maaf juga jika terdapat kesalahan baik sengaja ataupun tidak sengaja. Semoga Kanwil Ditjenpas Bali semakin maju, Astungkara,” tutupnya.
(Redaksi CFN).
*Sumber: Humas Lapas Tabanan.