Atlet Taekwondo SDIT Smart Syahida kembali Meraih Juara dengan Membawa Medali di EVEN GANESA NATIONAL


 

Tangerang, Catatanfaktanews –
Atlet taekwondo SDIT Smart Syahida Tangerang, Kemabli berhasil meraih kejuaraan dan membawa medali empat medali emas, (30/06/24).

Dengan diraihnya medali emas dalam kejuaraan atletik Taekwondo merupakan sebuah kebanggaan bagi para dewan guru, kebanggaan bagi sekolah dan kebanggaan bagi atlet taekwondo sendiri tentunya.

Atlet taekwondo berhasil meraih empat medali emas dalam Even Ganesa NATIONAL Open Competition 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Olahraga (Kemenpora RI), yang dilaksanakan di Indoor Sport Center Kelapa Dua – Tangerang.

Jamal, Spd. Sementara itu, Ketua Dewan Guru SDIT Smart Syahida mengatakan,
“Kejuaraan Atletik Taekwondo SDIT Smart Syahida merupakan kebanggaan bagi kita semua yang mana di ajang Ganesa Nasional bisa meraih empat medali emas,” ungkapnya.

“Pada kesempatan baik ini, saya selaku dewan guru mengucapkan banyak terima kasih kepada para atlet taekwondo SDIT Smart Syahida yang telah berhasil meraih medali emas, dimana kejuaraan ini selain menjadi kebanggaan bagi kita semua, bisa juga mengangkat nama baik sekolah kita di kancah Nasional,” mengungkapkannya.

Di tempat yang sama, Liayana Kalea Putri selaku atlet Taekwondo menambahkan,
“Alhamdulillah kejuaraan ini merupakan sebuah anugrah bagi kami para atlet Taekwondo yang mana bisa mengangkat nama baik sekolah dan juga bisa menjadikan motivasi semangat belajar di sekolah,” ungkapnya.

“Semoga SDIT Smart Syahida kedepannya bisa lebih baik lagi, dan bisa meraih juara lagi dalam setiap perlombaan atau setiap event yang di selenggarakan oleh lembaga pemerintah maupun swasta,” pungkas Liayana dengan penuh harap.

(Deni/CFN Merah).

Berita Terkait

Top